Mobimoto.com - Pada GIIAS 2018, Toyota memang tidak menghadirkan produk terbaru mereka. Toyota hanya menampilkan mobil konsep dan mobil modifikasi, salah satunya adalah Toyota Agya yang digunakan oleh Toyota Team Indonesia.
Nama Toyota Agya memang erat kaitannya dengan mobil jenis Low Cost Green Car (LCGC) yang memiliki kembaran Daihatsu Ayla.
Baca Juga
Di booth 10B Toyota menampilkan beberapa mobil yang digunakan oleh Toyota Team Indonesia.

Kesan sporty begitu terasa saat pertama kali melihat mobil LCGC ini dibalut dengan stiker Toyota Team Indonesia.

Toyota Team Indonesia menggunakan basis dari Toyota Agya TRD S yang memiliki mesin berkapasitas 1.000 cc.

Meski begitu, Toyota Agya milik Toyota Team Indonesia ini tidak bisa dianggap remeh lho Sob.
Di ajang Indonesia Night City Slalom di Lampung, Toyota Agya milik Toyota Team Indonesia bahkan berhasil mengasapi mobil dengan kapasitas mesin lebih besar, seperti Honda Jazz.

Toyota Team Indonesia tentu tidak membawa spesifikasi standar ya, Sob. Mereka melakukan upgrade parts seperti suspensi dengan part TRD (Toyota Racing Development).

Lalu pada ajang Gymkhana National Championship, Toyota Team Indonesia diwakili oleh Alinka Hardianti dengan Toyota Agya di kejuaraan kelas wanita, berhasil meraih posisi pertama lho, keren ya Sob. Lihat sendiri nih, aksinya.
Keputusan Toyota untuk tidak membawa mobil baru di GIIAS 2018, karena mereka akan merilis beberapa mobil barunya malah setelah ajang ini. Tapi melihat beberapa mobil konsep dan mobil dari Toyota Team Indoensia, salah satunya Toyota Agya juga bisa mengundang perhatian pengunjung GIIAS 2018.