Mobimoto.com - Setiap orang memiliki cara tersendiri untuk dalam berkendara, termasuk dalam hal memegang setir mobil. Tapi belum banyak yang tahu, jika cara itu dapat menunjukkan kepribadian seseorang.
Saat pertama kali belajar mengendarai mobil, banyak orang yang dianjurkan meletakkan dua tangan di atas setir setiap saat. Namun, makin lama saat orang yang sudah lihai mereka cenderung lebih santai dan memegang kemudi dengan beragam gaya.
Baca Juga
Inilah, 5 cara memegang setir yang menunjukkan karakter seseorang seperti yang dikutip dari laman brightside.com.
1. Gaya tangan kiri

Orang dengan kebiasaan seperti itu memiliki sifat yang simpel, nggak mau ribet dan lebih memilih berteman dengan sedikit orang.
2. Posisi tangan di jarum 11 dan 5

Pengemudi yang suka dengan cari ini cenderung tipe orang yang logis, bijak dan dapat mengontrol mood saat labil.
3. Pegang bagian tengah setir

Cara yang cukup unik ini menggambarkan sifat seseorang yang menyukai perdamaian dan menjadi penengah saat ada masalah.
4. Gaya malas

Gaya menyetir dengan dua tangan di atas menggambarkan sifat seseorang yang mudah gelisah. Hampir dua-tiga kali mengecek pekerjaan agar tetap aman dan terkendali.
5. Gaya pegang setir bagian bawah

Orang yang memiliki kebiasaan pegang stir seperti ini memiliki sifat kepemimpinan yang baik dan mudah dihormati orang.
Kalau kamu tipe yang mana nih?