Mobimoto.com - Keseteraan gender kini makin dijunjung tinggi, entah menyangkut perlakuan atau pun pekerjaan. Seorang montir berhijab kini tengah menjadi perbincangan dunia.
Uzma Nawaz, wanita perkasa asal Pakistan berhasil membuat gebrakan yang membungkam masyarakat dunia. Ia berhasil menghapus sistem patriarki yang selama ini mendarah daging.
Baca Juga
Dikutip dari laman tribune.com.ok, wanita yang berasal dari kota kecil Dunyapur, Punjab, Pakistan Timur itu berhasil menjadi montir wanita berhijab pertama di negaranya. Keren banget kan?
Belum banyak yang tahu, para wanita di daerah pedesaan Pakistan sudah sejak lama berjuang menghapus sistem patriarki. Di sana, mereka dipandang rendah, didorong untuk menikah muda dan mengabdikan diri sepenuhnya kepada keluarga selama berkarier.
Meski begitu, perjuangan Uzma Nawaz sebagai montir wanita sebenarnya tidak mudah. Apalagi dengan tanggapan orang-orang terdekatnya.

Hidup yang serba kekurangan membuat wanita berusia 24 tahun itu mengandalkan beasiswa selama sekolah. Setelah lulus, ia kemudian bekerja sebagai petugas kebersihan di dealer Toyota Kota Multan.
Setahun bekerja, dirinya kemudian dipromosikan menjadi montir karena mumpuni. Di dealer yang sama, ia sekarang bertugas memeriksa mesin dan mengganti ban layaknya montir pria.

Menurut rekan kerjanya, Uzma Nawaz memiliki dedikasi yang tinggi dalam pekerjaan. Ia layaknya pria yang berkerja keras.
Sekarang berhasil, sebuah kata-kata mutiara kemudian keluar dari mulut wanita berkulit coklat itu.
''Tidak ada kesulitan yang dapat mematahkan keinginan dan motivasiku,'' ungkap Uzma Nawaz seperti yang dikutip dari wawancara AFP.
Bisa jadi inspirasi nih Sob.