Mobimoto.com - Lama tak terdengar kabarnya, KH Abdullah Gymanstiar atau yang lebih dikenal dengan sapaan Aa Gym ternyata sedang terbaring lemah di rumah sakit karena kelelahan. Kabar ini diketahui dari unggahan Yusuf Mansur melalui akun Instagram pribadinya.

Meski sedang terbaring lemah, namun siapa sangka kalau Aa Gym yang biasa tampil kalem ini pernah juga melakukan kegiatan ekstrem, Sob. Melalui akun Instagram pribadinya, Aa Gym pernah mengunggah video singkat ketika dirinya hendak melakukan off-road di gurun pasir.
Baca Juga
Video yang diunggah pada 2015 silam ini ternyata banyak membuat netizen yang mengkuti akun Instagram Aa Gym kepingin ikutan juga, Sob. Ada juga netizen yang mengapresiasi kegiatan off-road yang dilakukan oleh pendakwah kelahiran Bandung 29 Januari 1962 ini.
''Dahsyat euy Hobby Aa,'' tulis @ainun_uncu di kolom komentar.
''Mudah-mudahan bisa ke sana bersama rombongan Aa tentunya Amiin.'' Kata @ekasariahmad.
Meski sekarang sedang dirawat di rumah sakit, semoga Aa Gym bisa segera pulih kembali ya, Sob.