Mobimoto.com - Eko Hendro Purnomo alias Eko Patrio dikenal sebagai artis dengan penghasilan fantastis. Meniti karier sebagai komedian, kini suami dari Viona Rosalina tersebut fokus menjadi anggota DPR RI.
Tak hanya itu, rekan segrup Parto dan Akri tersebut juga memiliki production house dan juga bisnis kuliner. Pantas saja jika pundi-pundi rupiah menghampiri pria yang dikenal jenaka dan pandai membawakan acara tersebut.
Baca Juga
Meski dikenal tajir melintir, kalau soal tunggangan Eko Patrio sepertinya tidak tertarik untuk mengoleksi mobil mewah. Diketahui, ia memiliki mobil Hyundai Atoz dan Toyota Alphard yang setiap hari menemani aktivitasnya.
Beda lagi kalau melihat jejaring sosial Instagram miliknya, pria kelahiran Nganjuk itu beberapa kali kedapatan berpose dengan sederet mobil mewah. Foto-foto Eko Patrio berhasil membuat orang salah fokus karena dibumbui dengan caption kocak.
Dari pada penasaran, ini dia buktinya.
1. Rayakan Hari Kemerdekaan RI dengan bergaya di atas mobil Jeep.

2. Pose di samping Lamborghini malah ngomongin sepatu.

3. Kece banget, bisa foto sama mobil BMW James Bond.

4. Ini dia mobil yang kata Eko Patrio bikin capek ngomong.

5. Senyum tipis di dalam mobil Alphard.

Mana nih gaya Eko Patrio yang paling kece?