Mobimoto.com - Buat pecinta sinetron Indonesia pasti tak asing dengan serial Lupus Millenia yang ngehits di awal tahun 1999-2000an. Dalam sinetron tersebut, tokoh Irgy Fahrezi yang memerankan tokoh Lupus menjadi sorotan karena memiliki peran yang asyik.
Tak hanya Irgy Fahrezi, sederet aktris dan aktor seperti Mona Ratuliu, Attar Syah, Andhara Early, Agnez Monica, Fahmi Bo dan Fanny Fadillah turut ambil peran dalam sinetron yang diilhami dari novel karangan Hilman Hariwijaya itu.
Baca Juga
Mengemas cerita yang ringan, Lupus Millenia menjadi sinetron yang cukup fenomenal di masanya. Hal itu tak lain karena kehadiran tokoh Lupus yang kharismatik dan menjadi idaman para remaja.
Salah satu hobi Lupus yang menarik perhatian yaitu hobi menunggangi Vespa nyentrik. Warna kuning, windshield dan beberapa lampu yang terpasang di bagian depan, membuat Vespa Lupus beda dari pada yang lain.
Sedikit nostalgia, ini dia gaya Lupus dan Vespa nyetrik kesayangan.
1. Pose Lupus galau di ata Vespa.

2. Lupus antar Lulu, adik kesayangan ke sekolah.

3. Nuntun Vespa karena kehabisan bensin.

4. Mau kencan, Lupus buru-buru ngegas Vespa.

5. Persahabatan Lupus, Boim dan Gusur yang kompak abis.

Sekarang, salah satu pemeran utama dalam Lupus Millenia yaitu Fahmi Bo sedang sakit. Pemeran Gusur tersebut terkena stroke hingga membuat kakinya sulit digerakkan. Beberapa waktu lalu, Irgy Fahrezi, Mona Ratuliu dan Fanny Fadillah datang menjenguknya. Semoga lekas pulih dan ditunggu film Lupus terbarunya.