Mobimoto.com - Produsen moge (motor gede) asal Amerika Serikat, Harley-Davidson (HD) mengumumkan jajaran motornya yang bakal hadir pada tahun ini. Menurut pihak HD, mereka mendatangkan lini motor terbaru mereka karena adanya pertumbuhan permintaan produk mereka oleh kalangan penggemar sepeda motor di Indonesia.
''Permintaan pelanggan akan sepeda motor Harley-Davidson di Indonesia masih bertumbuh pesat dan stabil,'' ujar Johan Kleinsteuber, Managing Director Harley-Davidson Asia.
Baca Juga
Keluhan Mitra Ojol Soal Helm, Akhirnya Dijawab Nadiem Makarim
Tiga Bocah SMP Ini Boncengan Dengan Cara yang Nyeleneh, Kesel Tapi Ngakak
Cegah Penyelundupan, Aparat Amankan Kontainer Berisi Kendaraan Mewah Ilegal
Adu Ngotot Dua Truk di Jalan Sempit, Bikin Macet Panjang
Pencet Klakson Terus - terusan, Kucing Dalam Mobil Ini Bikin Geger Warga

''Tahun 2019 kami memperkenalkan Custom Vehicle Operations (CVO), Touring, Softail, dan Sportster dengan teknologi, style, dan styleterbaru. Juga aksesoris yang sesuai.'' ujar Johan.
Johan berharap agar HD dapat selalu memenuhi permintaan di Indonesia.
''kami yakin bahwa kami dapat merespons permintaan sepeda motor HD di Indonesia, dan dapat memenuhi keinginan mereka untuk memiliki HD dengan harga yang lebih terjangkau.'' imbuhnya.

Terkait produk mereka, mereka akan membanderol sepeda motor mereka, Sportster dengan harga mulai dari Rp 379 juta dan Softail dengan harga mulai dari 588 juta. Harga ini mulai efektif 26 Januari tahun ini.
Sebelumnya, HD telah mengumumkan akan 'memboyong' motor listrik terbaru mereka, LiveWire ke Indonesia.